Lompat ke isi utama

Berita

PANWAS KABUPATEN BANGKA SELATAN GELAR UJIAN TERTULIS BAGI CALON PANWASCAM

PANWAS KABUPATEN BANGKA SELATAN GELAR UJIAN TERTULIS BAGI CALON PANWASCAM
Toboali-Bawaslu Babel. Sebanyak 99  orang dari 102 calon panwascam mengikuti ujian tertulis penjaringan calon panwaslu kecamatan (panwascam) se-Bangka Selatan. Ujian yang dilaksanakan pada Senin (23/10) dilaksanakan oleh Panwaslu Kabupaten Bangka Selatan setelah sebelumnya dibuka pendaftaran yaitu pada tanggal 9 -15 Oktober lalu dan masa perpanjangan selama tiga hari yaitu pada tanggal 16 – 18 Oktober. Perpanjangan pendaftaran dilakukan karena kecamatan Payung dan Simpang Rimba masih belum terpenuhi kuota pelamar. Sebelum ujian tes tertulis dimulai, acara dibuka oleh ketua Panwaskab Bangka Selatan, Sahirin. Dalam pembukaannya, beliau menyampaikan bahwa penilaian terhadap calon panwascam akan dilihat secara keseluturan sejak dimulai pendaftaran, “Penilaian yang kami lakukan sebetulnya sudah kami lakukan dari awal, mulai dari saat bapak-ibu mendaftar, tingkah laku dan semuanya” ucapnya. Sahirin juga menegaskan agar peserta dapat berlaku jujur dalam mengerjakan ujian. “harap peserta dalam mengerjakan ujian ini dapat dilaksanakan dengan sejujur-jujurnya, penuh integritas, bermartabat karena kita membutuhkan tenaga-tanaga yang berintegritas” tegasnya. Ujian ini diselenggarakan di Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Bangka Selatan, Toboali dan dari semua yang ikut ujian, tampak juga diikuti oleh anggota panwascam periode sebelumnya. Berdasarkan pantauan tim humas bawaslu babel, rincian peserta yang ikut dalam ujian tertulis panwascam di Kabupaten Bangka Selatan adalah sebagai berikut : [table style="table-hover"]
Kecamatan Peserta Yang Hadir Peserta Yang Tidak Hadir
Toboali 32 1
Tukak Sadai 12 0
Lepar Pongok 9 0
Pongok 9 1
Air Gegas 9 0
Payung 8 1
Pulau Besar 10 0
Simpang Rimba 9 0
Total 99 3
[/table] Adapun soal-soal ujian dibawa dan diserahkan langsung oleh Rogrius Sinulingga, staf SDM Bawaslu Babel dan diserahkan langsung kepada Ketua Panwaslu Kabupaten Bangka Selatan, Sahirin. (Humas Bawaslu Babel)  
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle