Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Babel Awasi Secara Langsung Debat Publik Kedua Pilkada Ulang Kabupaten Bangka 2025

Bawaslu Babel Awasi Secara Langsung Debat Publik Kedua Pilkada Ulang Kabupaten Bangka 2025

Bangka, Bawaslu Babel – Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, EM Osykar, bersama Anggota Bawaslu Babel, Novrian Saputra, menghadiri debat publik kedua Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Ulang Kabupaten Bangka Tahun 2025. Acara ini diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangka sebagai salah satu tahapan krusial dalam rangkaian Pilkada. Bangka (20/08/2025)

Selain jajaran Bawaslu Babel, debat publik ini turut dihadiri oleh Ketua dan Anggota KPU Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Ketua dan Anggota KPU Kabupaten Bangka, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bangka, perwakilan partai politik pengusung, tim relawan pendukung pasangan calon, serta awak media.

Debat publik kedua ini menjadi sarana bagi pasangan calon kepala daerah untuk menyampaikan visi, misi, dan program kerja secara langsung kepada masyarakat. Kehadiran Bawaslu Babel menunjukkan komitmen dalam mengawasi setiap tahapan Pilkada agar berjalan sesuai prinsip langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil.

Ketua Bawaslu Babel, EM Osykar, menegaskan pentingnya pengawasan dalam menjaga integritas demokrasi. “Bawaslu memastikan seluruh tahapan Pilkada, termasuk debat publik, berlangsung sesuai ketentuan hukum dan memberikan pendidikan politik yang sehat kepada masyarakat,” ujarnya.

Senada dengan itu, Anggota Bawaslu Babel, Novrian Saputra, menyampaikan bahwa kehadiran lembaganya juga untuk memantau potensi pelanggaran dan memastikan seluruh pihak yang terlibat menaati aturan. “Debat publik adalah momentum bagi pemilih untuk mengenal lebih dekat pasangan calon. Kami ingin memastikan proses ini berjalan tertib dan adil,” jelasnya.

Debat publik kedua ini diharapkan dapat membantu masyarakat Kabupaten Bangka dalam menentukan pilihan terbaik pada Pilkada Ulang 2025 dengan mempertimbangkan gagasan dan program nyata dari masing-masing pasangan calon.

Penulis : Musri Agustian

Foto : Humas Bawaslu Kabupaten Bangka

Editor : Rogrius Sinulingga

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle