Lompat ke isi utama

Berita

Ketua Bawaslu RI Lantik PAW Anggota Bawaslu Kabupaten Bangka Secara Daring

Ketua Bawaslu RI Lantik PAW Anggota Bawaslu Kabupaten Bangka Secara Daring

Pangkalpinang, Bawaslu Babel -- Ketua Bawaslu Republik Indonesia, Rahmat Bagja, secara resmi melantik Anggota Bawaslu Provinsi dan Bawaslu Kabupaten/Kota sebagai Pengganti Antarwaktu (PAW), termasuk Calon Anggota Bawaslu Kabupaten Bangka untuk sisa masa jabatan 2023–2028. Pelantikan ini dilakukan secara daring pada Sabtu (26/07/2025).

Dalam sambutannya, Bagja berharap Anggota Bawaslu yang baru dilantik segera berkoordinasi dan membangun sinergi dengan seluruh anggota yang ada di wilayah tugasnya.

“Koordinasi menjadi kunci untuk memperkuat kerja pengawasan. Harapannya, tugas-tugas kelembagaan dapat dijalankan dengan maksimal dan penuh tanggung jawab,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua Bawaslu Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, EM Osykar, turut memberikan ucapan selamat kepada Anggota yang baru dilantik. Ia berharap kehadiran anggota baru ini dapat segera memperkuat soliditas kelembagaan dan mendukung kelancaran pengawasan tahapan Pilkada Ulang di Kabupaten Bangka.
“Selamat kepada Anggota Bawaslu yang baru dilantik. Kami harap bisa segera bekerja, menyesuaikan diri, dan terlibat aktif dalam setiap tahapan pengawasan Pilkada Ulang 2025 yang sedang berjalan,” ujar Osykar.

Pelantikan PAW ini dilakukan dalam rangka pengisian kekosongan jabatan akibat adanya pengunduran diri salah satu Anggota Bawaslu Kabupaten Bangka, sekaligus memastikan keberlangsungan kerja-kerja pengawasan tahapan Pemilihan Ulang Bupati dan Wakil Bupati Bangka Tahun 2025 dapat tetap optimal.

Kegiatan pelantikan ini turut dihadiri oleh Ketua dan Anggota Bawaslu Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Plt. Ketua dan Anggota Bawaslu Kabupaten Bangka, Kepala Sekretariat Bawaslu Babel dan Kabupaten Bangka, serta pejabat struktural di lingkungan Bawaslu Babel. Pelantikan berlangsung secara daring dan dipusatkan di ruang rapat Kantor Sekretariat Bawaslu Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Dengan telah dilantiknya PAW Anggota Bawaslu Kabupaten Bangka, diharapkan kinerja pengawasan Pilkada Ulang 2025 di wilayah Kabupaten Bangka dapat terus berjalan optimal, terutama dalam memastikan seluruh tahapan penyelenggaraan berlangsung secara demokratis, jujur, adil, dan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Penulis / Foto : Syahril
Editor : Rogrius Sinulingga

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle