Jafri : Laporan Keuangan Harus Berbanding Lurus dengan Hasil Pengawasan Kita
|
Sungaliat, Bawaslu Babel – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Gelar Rapat Pengelolaan Keuangan Terkait Rekonsiliasi Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) T.A 2024 di ruang rapat Kantor Sekretariat Bawaslu Kabupaten Bangka.
Kegiatan rekonsiliasi ini dilaksanakan dalam rangka penyusunan laporan pertanggungjawaban yang akuntabel, kegiatan ini diharapkan dapat mengantisipasi terjadinya perbedaan pencatatan yang berdampak pada validitas dan akurasi data yang disajikan dalam laporan pertanggungjawaban menjaga validitas dan akurasi laporan pertanggungjawaban bawaslu provinsi dan bawaslu kabupaten/kota yang akan disampaikan ke Kantor pelayanan Perbendaharaan Negara, Selasa (06/08/2024).
Anggota Bawaslu Babel Koordinator Divisi SDM, Organisasi dan Diklat, Jafri menyampaikan kegiatan rekonsiliasi ini memang harus dilaksanakan, baik Satker maupun Non Satker, pekerjaan kita ini harus sesuai dengan peraturan, jika masih ada selisih BKU dan lain-lain harus disesuaikan pencatatannya.
“Laporan keuangan harus berbanding lurus dengan hasil pengawasan kitaâ€
Pada akhirnya akan menjadi pertanggungjawaban keuangan yang kita lakukan APBN maupun Hibah harus dipertanggungjawabkan, terimas kasih untuk ketua dan sekretariat Bawaslu Kabupaten Bangka sebagai tuan rumah sudah mempersiapkan rekonsiliasi bisa berjalan dengan baik, tutup Jafri.
Dikesempatan yang sama Kepala Sekretariat Bawaslu Babel, Roy M Siagian juga menyampaikan Pertama kita mengetahui seberapa besar kebutuhan terhadap AdHoc. Kedua, kita bisa mengetahui realisasi,
Apabila kita sudah tau anggaran yang belum digunakan maka kita bisa mengajukan usulan revisi. Teman-teman yang harus diketahui adalah ini menggunakan anggaran hibah dan dipertanggungjawabkan sesuai dengan pedoman 367, tegas Roy
Selaku tuan rumah kegiatan Rapat Pengelolaan Keuangan Terkait Rekonsiliasi Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) T.A 2024 , Ketua Bawaslu Kabupaten Bangka, Sugesti menyampaikan menjadi kebanggaan karena Bawaslu Kabupaten Bangka kembali menjadi tuan rumah , Bawaslu Kabupaten Bangka menyambut baik apa-apa yg menjadi kegiatan penting Bawaslu Babel, mendukung apapun pelaksanaan kegiatan Bawaslu Babel.
Penulis : Ni Made Dwiyantini
Foto : Humas Bawaslu Kabupaten Bangka
Editor : Rogrius Sinulingga