Lompat ke isi utama

Berita

Bersama Jajaran TAPD Pemprov Babel, Bawaslu Babel Bahas Usulan Hibah Pelaksanaan Pilkada 2024

Bersama Jajaran TAPD Pemprov Babel, Bawaslu Babel Bahas Usulan Hibah Pelaksanaan Pilkada 2024

Ditulis oleh Rini Oktavyanti Kamis, 04 Mei 2023

Pangkalpinang, Bawaslu Provinsi Kepulauan Bangka Belitung- Bawaslu Babel lakukan pembahasan usulan hibah pelaksanaan Pilkada serentak tahun anggaran 2024 dengan Pj. Gubernur, Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Provinsi Kepulauan Babel dan KPU Provinsi Kepulauan Babel.

Pembahasan tersebut dilakukan guna memaparkan dan mendiskusikan anggaran yang dibutuhkan pihak Penyelenggara Pemilu dalam pelaksanaan tahapan Pilkada 2024, Pangkalpinang, Kamis (04/05/2023).

“kita perlu menghitung dengan cermat terkait usulan anggaran ini, agar bersifat efisien dan juga penting untuk menerapkan tata Kelola anggaran yang baik,” ungkap Suganda Pandapotan Pasaribu, Pj. Gubernur Kepulauan Babel.

Pada kesempatan tersebut, EM Osykar selaku Ketua Bawaslu Babel memaparkan usulan anggaran Pilkada 2024 dan menyampaikan fokus penganggaran untuk Pilkada mendatang,

“sekarang ini kami mengutamakan pencegahan dengan menggalakkan kegiatan sosialisasi dan koordinasi dengan stakeholder, dan dikarenakan adanya Pemilu dan Pilkada Serentak ini membuat anggaran yang kami usulkan lebih proporsional, artinya sudah sesuai kebutuhan,” jelas Osykar.

Pj. Gubernur menanggapinya dengan mengatakan bahwa usulan anggaran Pilkada 2024 yang telah dipaparkan akan ditelaah dan kedepannya akan dilakukan pembahasan lebih lanjut.

“Semoga Pilkada di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung ini dapat berjalan dengan baik, dengan kita saling berkolaborasi kedepannya,” tutup Suganda dengan harapannya.

Penulis : Rini Oktavyanti
Editor : Rogrius Sinulingga

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle