Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Rakor Pilgub Babel 2017

Bawaslu Rakor Pilgub Babel 2017
Bawaslu Babel - Pilkada Babel 2017 : MENJELANG pemilihan gubernur Bangka Belitung tahun 2017 nanti berbagai kegiatan untuk mengadvokasi para pemangku kepentingan atau stakeholder terus dilakukan oleh penyelenggara pemilu baik itu KPU maupun Bawaslu. Hal ini bertujuan agar pemilu yang diselenggarakan benar-benar mencerminkan demokrasi yang berasaskan jujur dan adil. Bawaslu Babel yang difasilitasi Bawaslu RI, Senin (31/10 kemarin di Pantai Tanjung Pesona, Sungailiat, Kabupaten Bangka, kembali menggelar rapat koordinasi kepada stakeholder yang ada di Babel dengan tema ” Rapat Koordinasi Stakeholders Untuk Mencegah Politik Uang dan Netralitas ASN Dalam Pilkada”. Para narasumber yang dihadirkan yakni Prof. Muhammad, Ketua Bawaslu RI, Arteri Dahlan Komisi II DPR RI, Komisioner DKPP Prof Ana, Aliansi Jurnalis Indonesia Budi Santoso , Komsioner Bawaslu RI, Nasrullah dan Nelson Simanjuntak. Ketua Bawaslu RI Prof. Muhammad menyampaikan harapannya agar dengan kegiatan ini bisa menghasilkan pesta demokrasi yang berintegritas, sehingga menghasilkan pemimpin yang cerdas. “Saya berharap rakor ini bisa menghasilkan masukan yang baik untuk keberlangsungan pesta demokrasi, sehingga netralitas dari ASN dan politik uang bisa di awasi dan dicegah,” katanya. Lanjutnya, bawaslu akan mengawasi iklan Kampanye melalui media cetak maupun elektronik yang dilakukan pasangan calon dalam pilgub 2017 nanti diluar fasilitasi KPU. Terimakasih kepada Bawaslu Bangka Belitung, yang sudah memperlihatkan kerja politik dan kerja kelembagaannya, serta membuka mata kami. Kita harapkan, semua pihak memahami undang-undang yang baru ini. Undang-undang ini revolusioner, untuk berdemokrasi sehat. Bekerja sehormat hormatnya, sehebat-hebatnya, sehingga pemimpin yang didapat adalah pemimpin yang tepat. Pemilu ini, bukan kerja penyelenggara dan pengawas. Dan parti politik, jangan menggoda-menggoda penyelenggara dan pengawas pemilu,” Hal ini disampaikan anggota komisi II DPR RI Arteria Dahlan saat memberikan sambutan saat rapat koordinasi Stakeholder untuk mencegah politik uang dan netralitas ASN dalam Pilkada yang digagas oleh Bawaslu Babel, di salah satu hotel, Senin (31/10/2016) kemarin.
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle