Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Babel Supervisi Pengawasan Coklit Ketua DPRD Beltim

Bawaslu Babel Supervisi Pengawasan Coklit Ketua DPRD Beltim

Ditulis oleh Rifky Rizwan Tanjung pada Selasa, 14 Februari 2023

Ketua Bawaslu Babel EM Osykar (Tengah Memakai Baju Batik Merah) dan Anggota Bawaslu Babel Andi Budi Prayitno (Tengah Memakai Baju Biru Bawaslu) saat melakukan supervisi pengawasan pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih pada Pemilu 2024, Manggar (14/02/2023)

Manggar, Bawaslu Provinsi Kepulauan Bangla Belitung - Bawaslu Babel lakukan supervisi pengawasan pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih pada Pemilu 2024 di Kabupaten Belitung Timur (14/02/2023).

Tujuan supervisi ini adalah untuk memastikan pemenuhan hak pilih bagi pemilih yang memenuhi syarat maupun tidak memenuhi syarat dan kesesuaian prosedur oleh Pantarlih dalam pelaksanaan coklit. Pada Supervisi ini pemilih yang menjadi sasaran coklit oleh Pantarlih adalah Ketua DPRD Kabupaten Belitung Timur, Fezzi Uktolseja yang juga diawasi oleh Panwas Desa Kurnia Jaya, Kecamatan Manggar.

Ketua Bawaslu Babel, EM Osykar mengatakan bahwa seluruh warga negara Indonesia yang telah memenuhi syarat harus dikawal hak pilihnya agar terdaftar dalam daftar pemilih,

"dihari ini tepat setahun sebelum Pemilu 2024, kami berupaya semaksimal mungkin melalui supervisi dan pengawasan langsung agar hak pilih masyarakat tidak hilang, dan pemilih yang terdaftar adalah benar-benar pemilih yang memenuhi syarat."

Osykar menambahkan bahwa hari ini Bawaslu Babel dan Bawaslu Kabupaten Kota se-Provinsi Babel telah meresmikan Posko Kawal Hak Pilih yang tujuannya sebagai sarana untuk masyarakat melaporkan hak pilihnya secara partisipatif.

Di Kecamatan berbeda pada Kabupaten Belitung Timur, Anggota Bawaslu Babel Andi Budi Prayitno melakukan penguatan kepada jajaran dalam pengawasan Verifikasi Faktual Dukungan DPD. Andi mengatakan bahwa penguatan ini adalah bentuk pembinaan secara langsung kepada jajaran, dengan memberikan contoh yang benar dan tepat dalam melakukan pengawasan.

"Hari ini kita coba kroscek langsung verifikasi yang dilakukan jajaran KPU dan melakukan penguatan kepada jajaran dalam pengawasannya."

Ia pun berharap jajaran Bawaslu dan KPU di Kabupaten Belitung Timur dapat bersinergi dengan baik secara profesional dan proporsional.

Foto : Rifky Riswan Tanjung
Editor : Rogrius Sinulingga

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle