Bawaslu Babel Siap Dukung Peningkatan Kualitas Layanan Publik
|
Ditulis oleh Rini Oktavyanti pada Senin, 4 Desember 2023
Pangkalpinang, Bawaslu Babel -- Bawaslu Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Bawaslu Babel) berpartisipasi dalam survei persepsi anti korupsi dan persepsi kualitas pelayanan di lingkungan Bawaslu Provinsi. Dalam kesempatan ini Kepala Sekretariat Bawaslu Babel, Roy M. Siagian menerima kunjungan dari tim Bawaslu RI dalam rangka mewujudkan zona integritas (ZI), Senin (04/12/2023).
Zona Integritas (ZI) merupakan sebutan atau predikat yang diberikan kepada kementerian, lembaga dan pemerintah daerah yang pimpinan dan jajarannya mempunyai komitmen untuk mewujudkan Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi dan Bersih Melayani (WBBM) melalui upaya pencegahan korupsi, reformasi birokrasi dan peningkatan kualitas pelayanan publik. Dalam hal ini, Bawaslu Babel menjadi salah satu dari tujuh provinsi yang menjadi sample dalam proses Bawaslu mewujudkan WBK dan WBBM.
“Tentu kami mendukung pelaksanaan survei kepuasan layanan publik pada Lembaga Bawaslu yang dilakukan rekan-rekan konsultan ini. Karena kami juga paham ini sebahai bentuk evaluasi dalam melakukan pembangunan zona integritas,†ujar Roy.
Bawaslu RI bekerja sama dengan Konsultan Reforma Bina Potensi dalam upaya mewujudkan zona integritas, salah satunya dengan melakukan survei kepuasan layanan publik. Kepala Sekretariat Bawaslu Babel juga berharap adanya peningkatan kualitas layanan publik kedepannya dengan evaluasi ini.
“Kita berharap dari pelaksanaan survei evaluasi ZI ini kita mendapatkan beberapa masukan untuk meningkatkan kualitas layanan publik kepada masyarakat atau peserta pemilu terutama berkenaan dengan hal penyelenggaraan pengawasan Pemilu. Kami pun siap apabila ada data-data yang harus kami penuhi untuk mendukung proses yang dilakukan dalam mencapai zona integritas,†tambah Roy.
Foto : Rezi Prayoga
Editor : Rogrius Sinulingga