Bawaslu Babel Paparkan Evaluasi Pilkada 2024 dan Persiapan Pilkada Ulang di Dua Kabupaten/Kota
|
Pangkalpinang, Bawaslu Babel -- Ketua komisi II DPR RI, Rifqinizamy Karsayuda menjelaskan maksud kunjungan kerja di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dalam rangka evaluasi penyelenggaraan pemilihan serentak tahun 2024. Ia menyebutkan Kepulauan Bangka Belitung termasuk yang proses perselisihan hasil pemilihan kepala daerahya masih berlangsung di Mahkamah Konstitusi.
Alasan lainnya, di Indonesia juga hanya dua wilayah dimana kotak kosongnya menang yaitu Kota Pangkalpinang dan Kabupaten Bangka. Sehingga evaluasi hari ini penting untuk menyusun blueprint untuk merevisi Undang-Undang agar ada penyempurnaan terhadap pelaksanaan Pilkada mendatang.
Dalam kegiatan yang dihadiri oleh Rahmat Bagja, Ketua Bawaslu RI, beserta Ketua dan Anggota serta sekretariat Bawaslu Provinsi dan Bawaslu Kabupaten/Kota ini berlangsung juga pemaparan dari KPU dan Bawaslu Provinsi serta penjabat Walikota dan Bupati terkait evaluasi Pilkada 2024 dan persiapan Pilkada ulang Agustus mendatang, Kamis (13/02/25).
“Melihat Pilkada serentak 2024 kemarin, angka partisipasi pemilih dikatakan menurun. Terutama dalam hal ini, di Kabupaten Bangka di Kota Pangkalpinang. Untuk persiapan pilkada ulang di dua kabupaten/kota tersebut sudah kami petakan kerawanannya, termasuk sampai dengan distribusi logistik juga sudah diperhitungkan,†jelas EM Osykar, Ketua Bawaslu Babel.
Selain pemetaan kerawanan, Bawaslu Babel pun telah melakukan persiapan dari segi anggara. “anggaran juga sudah kami persiapkan rancangannya, tentunya lebih efisien dibanding Pilkada sebelumnya,†lanjut Osykar.
Berikutnya penjabat Walikota Pangkalpinang dan Bupati Kabupaten Bangka memaparkan ketersediaan anggaran dan kebutuhan anggaran untuk Pilkada Agustus mendatang. Dilakukan diskusi bersama membahas sinergitas semua pihak yang hadir untuk pelaksanaan Pilkada ulang di dua Kabupaten/Kota di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Penulis: Rini Oktavyanti
Foto: Syahril
Editor: Rogrius Sinulingga