Bawaslu Babel Ajak KPU dan Satpol PP Bersinergi di Tahapan Pencalonan
|
Ditulis oleh Rini Oktavyanti pada Kamis, 26 Oktober 2023
Pangkalpinang, Bawaslu Babel- Samakan persepsi terkait pencalonan presiden dan wakil presiden, serta anggota DPR, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota, Bawaslu Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Bawaslu Babel) lakukan koordinasi bersama KPU dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung beserta jajaran Bawaslu Kabupaten Kota. Kegiatan dilaksanakan di kantor Bawaslu Babel, Pangkalpinang, Kamis (26/10/2023).
“Beberapa hari lagi akan ditetapkan DCT tentu sudah dilakukan pemetaan potensi kerawanan, terlebih sengketa, tentu kita menghindari namun ini tetap menjadi hak peserta Pemilu. Terkait putusan Mahkamah Agung tentang mantan terpidana korupsi pun harus ditafsirkan secara jelas,†pungkas Davitri, Anggota Bawaslu Babel yang membidangi divisi Hukum dan Penyelesaian Sengketa Proses Pemilu ini.
Davitri juga meminta pihak KPU dapat membuka data yang perlu diketahui oleh jajaran Bawaslu. Ia juga mengingatkan, terkait alat peraga sosialisasi (APS) dan alat peraga kampanye (APK) juga perlu adanya penyamaan persepsi antara semua jajaran, sehingga benar yang dilaksanakan berdasarkan aturan yang berlaku.
Sementara Sahirin, Anggota Bawaslu Babel yang membidangi divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat (Parmas) dan Hubungan Masyarakat (Humas) mengemukakan harapannya terhadap KPU dan jajaran Bawaslu Kabupaten/Kota. Ia berharap adanya sinergi antar Penyelenggara Pemilu agar tercapainya Pemilu yang aman dan damai.
“Agar tidak ada masalah dikemudian hari, saya berharap di Pemilu nanti kita bersinergi antara Bawaslu dan KPU agar data yang kita miliki sinkron. Harapannya di Kabupaten/Kota, Bawaslu dan KPU juga melakukan koordinasi pada setiap tahapan, terutama pada tahap penetapan DCT sebentar lagi agar semuanya jelas,†ujarnya.
Sahirin pun kembali menekankan pentingnya kolaborasi, tidak hanya dengan KPU namun juga dalam internal Bawaslu itu sendiri. Ia mengingatkan untuk dapat bekerja sama,
“Semoga kedepannya tujuan Pemilu yang aman dan damai dapat terlaksana dengan meminimalisir masalah dengan melakukan sinergi sesama Penyelenggara Pemilu. Kebijakan di Kabupaten/Kota harus dibangun bersama dan tidak dibatasi divisi,†tambah Sahirin.
Hadir sebagai narasumber pada diskusi hari itu, Hartati Anggota KPU Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan Rolly Dwi Candra, Sekretaris Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Kep. Bangka Belitung.
Foto : Syahril
Editor : Rogrius Sinulingga